Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Trip dieng 05-07 juli 2013

ano_sanjaya
ano_sanjaya, pada 21 Mei 2013, 9.53
di Tour & Travel

Trip dieng (negeri diatas awan) tanggal 05-07 juli 2013

Sekilas tentang Dieng adalah kawasan dataran tinggi di Jawa Tengah, yang masuk wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Letaknya berada di sebelah barat kompleks Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Nama Dieng berasal dari gabungan dua kata Bahasa Kawi: "di" yang berarti "tempat" atau "gunung" dan "Hyang" yang bermakna (Dewa). Dengan demikian, Dieng berarti daerah pegunungan tempat para dewa dan dewi bersemayam. Dieng adalah kawasan vulkanik aktif dan dapat dikatakan merupakan gunung api raksasa dengan beberapa kepundan kawah. Ketinggian rata-rata adalah sekitar 2.000m di atas permukaan laut. Suhu berkisar 15—20 °C di siang hari dan 10 °C di malam hari. Pada musim kemarau (Juli dan Agustus), suhu udara dapat mencapai 0 °C di pagi hari dan memunculkan embun beku yang oleh penduduk setempat disebut bun upas ("embun racun") karena menyebabkan kerusakan pada tanaman pertanian.

Budget trip sebesar Rp. 470.000,- untuk : (Quota 27 orang)
- Sewa Bus 3 hari + sudah termasuk overtime
- Hotel di dieng Full AC 24 jam +air panas (sekamar 4/5 orang, kamar mandi dalam)
- Guide local asli penduduk dieng
- Makan 4x (makan siang, malam, sarapan dan makan siang)
- Tiket – tiket wisata
- Air minum selama trip
- Tips supir dan makan supir
- Parkir + Tol dll

Biaya belum Termasuk :
- Sarapan pagi saat perjalanan menuju dieng
- Makan malam saat perjalanan pulang ke jakarta

DP sebesar Rp. 200.000,- untuk mendapatkan seat, bisa ditransfer ke rekening BCA No : 1621125015 a/n Ano Sanjaya paling lambat 01 Juni 2013, pelunasannya H-7 , (DP akan hangus bila peserta batal secara mendadak, DP peserta dapat dialihkan peserta penganti lainnya klau ada )
Buat peserta yang ada halangan mohon konfirmasi 3 minggu sebelumnya maka dp akan dikembalikan sepenuhnya untuk dicarikan pengantinya.

Untuk pendaftaran bisa hubungin :
Ano (PIN 288a5a77) Hp. 085697828210 (whatsApp)/ 021 92260865, email ano_3jaya@yahoo.com

Itinerary:
Hari I, Jumat
20:00 : Meeting Point di grogol/semanggi
20:30 : Menuju Dieng

Hari II, Sabtu
09:30 : Tiba di Dieng, Hotel
10:00 : Explore Dieng ( Kompleks Candi pandawa)
12.00 : makan siang di hotel
13.00 : Explore Dieng(telaga warna, DPT, kawah Sikidang, kawah sileri, dll)
17:30 : Kembali ke Hotel, makan malam dan mandi, kumpul-kumpul
22:00 : istirahat

Hari III, minggu
03:30 : bangun, Siap-siap
04:00 : Berangkat menuju Gunung Sikunir
05:00-07.00 : Sunrise di Gunung Sikunir
08.00-09.00 : Sarapan, mandi (belanja oleh-oleh khas dieng)
09.00-10.00 : Prepare untuk kembali ke jakarta
10.00-24.00 : perjalanan balik ke Jakarta (makan siang nasi box)

Oleh-oleh

Carica
merupakan buah yang pohonnya mirip pepaya namun dengan ukuran buah yang lebih kecil. Pohonnya mirip lidah playboy, yaitu bercabang. Carica biasa disajikan dalam bentuk manisan dalam botol. Harga sebotol kurang lebih Rp. 10.000,- Uniknya, di Indonesia sebagian besar pohon Carica hanya tumbuh di dataran tinggi Dieng.

Kentang Goreng

Jamur Krispy
(orang Dieng suka typo kalau nulis), jamur yang digoreng lalu disajikan dengan berbagai rasa. Sama seperti kentang goreng, harga per porsi mulai dari Rp. 5.000,- juga.

Purwaceng
inilah minuman khas yang dijual di Dieng yang dipercaya sebagai viagra tradisional yang dapat meningkatkan stamina pria. Purwaceng berasal dari tumbuhan herbal dari genus Apiaceae, yang dapat disajikan dalam bentuk kopi atau susu.

Kacang Dieng


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

© backpackerindonesia.com