© backpackerindonesia.com
Start: 17 Juli 2013, 17.00
Salam Ransel!
Kali ini saya ingin menjelajahi China utara. Pengalaman kemarin ke China pas winter, ternyata perjalanan ke China tidak terlalu berat dan dapat ditekan harganya karena cukup murah disana, jadi karena ada uang sisa ditambah dengan kejar setoran yang cukup ngoyo di bulan-bulan ini, saya kok berpikir pengen kesana lagi. Nah, untuk next trip besok saya ingin menjelajahi bagian utara China mumpung ada kenalan.
Untuk Visa China, cukup gampang, dapat diurus di biro perjalanan manapun dengan biaya sekitar Rp. 600.000,- tanpa permintaan kopi rekening koran/tabungan.
Saya akan berangkat dari Jakarta ke Beijing dengan AirAsia (tiket 3,1 Juta PP), kemudian dari Beijing saya akan mengunjungi teman saya di Harbin (tiket PP kereta 400an Yuan)yang sebenernya lebih oke kalo musim dingin. Dari Harbin kami akan naik kereta ke Urumqi selama 34 jam (tiket PP 1080 Yuan)
Di Urumqi kami akan stay mungkin semalam sebelum naik bus ke Tichen (tiket PP 200 Yuan) yang memakan waktu 8 jam. Setelah ke Tichen satu dua malam, kami berencana ke Kazakhtan. Untuk Visa, saya belom dapat keterangan resminya.
Setelah ke Kazakhtan, jika memungkinkan dari Urumqi kami akan ke Lhasa di Tibet (kalau sudah ada perubahan kebijakan mengenai kunjungan ke Tibet) dan kembali via Xi'an dan ke Beijing. Cukup jauh memang, tapi sepertinya pemandangan alam di Xinjiang Province sepertinya cukup layak untuk mengobati lelah di perjalanan. Berhubung dengan jauhnya jarak tempuh, saya menyediakan waktu sekitar 25 hari dengan total budget sekitaran 10 juta. Mungkin ada yang tertarik?
Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar
© backpackerindonesia.com
pd. 12 Maret 2013, 13.01
Duh...Menlnarik Bgt,trutama Kazakhtan
cuma sayang,trip nya di bulan Ramadhan (8 agustus idul fitri)
ane bisa di Usir dari Keluarga klo Trip di bln Puasa :bigsmile:
klo bisa mundur stlah Idul Fitri, ane mau ikut :)
Balas Suka 0pd. 11 Maret 2013, 14.31
iya, berikut ini budget yang kemaren udah dicoba dibuat walo kasar:
Pesawat Jakarta - Beijing PP : 3.106.000
Balas Suka 0Airport Tax : 150.000
Nginep di Beijing 2 malam : 160.000
Biaya Hidup Beijing : 200.000
Tiket Beijing - Harbin PP : 660.000
Biaya Hidup di Harbin + hotel : 400.000
Tiket Kereta Beijing-Urumqi : 1.650.000
Bus Urumqi - Border PP : 450.000
Visa China : 600.000
Visa Kazakhtan : 275.000
Biaya Hidup West China : 1.500.000
Akomodasi DLL Kazakhtan : 700.000
pd. 8 Maret 2013, 12.59
Balas Suka 010 juta sudah sama penerbangan? .... menarik juga sih
pd. 2 Maret 2013, 13.33
wah urumqi.. juooooooooooos om zavito..
Balas Suka 0kota muslimnya china..pngen bangeeet :akhirnya:
sayang msh berat di ongkos..pulang2 bisa makan indomie tiep hari :bokek:
pd. 21 Feb. 2013, 13.50
Waaaahhhhhhh ga ngajak2 :akhirnya:
Balas Suka 0pd. 20 Feb. 2013, 6.18
Manteb :jempol:
Balas Suka 0Bulan itu lg panasss banget tuh ke china
pd. 20 Feb. 2013, 1.57
:kecewa: haha...habis itu dinyatakan pailit sama pemerintah :bokek:
Balas Suka 0pd. 20 Feb. 2013, 1.56
:kecewa: haha...habis itu dinyatakan pailit sama pemerintah :bokek:
Balas Suka 0pd. 20 Feb. 2013, 1.55
:takut: haha...abis itu dinyatakan pailit sama pemerintah :kecewa:
Balas Suka 0pd. 20 Feb. 2013, 1.55
:takut: haha...abis itu dinyatakan pailit sama pemerintah :kecewa:
Balas Suka 0