Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

trip pulau sangiang, anyer banten, 20-21 april 2013

ano_sanjaya
ano_sanjaya, pada 4 Maret 2013, 7.39
di Tour & Travel

Yuk ikutan trip pulau sangiang yg mungkin belum banyak yang tahu tentang pulau ini.
Pulau Sangiang yang terletak di Desa Cikoneng, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang dengan letak geografisnya antara 105′49′30″ – 105′52′ Bujur Timur 5′56′ – 5′58′50″ Lintang Selatan di Provinsi Banten. Pulau ini memiliki terumbu karang dan juga hutan mangrove yang terbentang di sepanjang pesisir.
Di kawasan ini, terdapat berbagai flora langka, seperti cemara laut (Casuarina Equisetifolia), dadap laut (Erithrina Variegata), bayur (Pterospermum Javanicum), ketapang (Terminalia Catappa), nyamplung (Callopphyllum Inoplhylum), api-api (Avicenia sp), waru laut (Hibiscus Tiliaceus), walikukun (Actinophora Fragrans), dan lain sebagainya.

Trip sangiang tanggal 20-21 maret 2013
Trip kali ini kita akan trip sambil bakti sosial untuk penduduk Pulau Sangiang,
Budgetnya trip ini Rp. 380.000,- /orang dengan quota min/max : 30 – 31orang (trip akan dilaksanakan bila sudah mencapai quota)
Biaya sudah termasuk :
- Sewa bus pariwisata PP (Jakarta – Anyer)
- Penginapan 2 homestay ala kadarnya (fasilitas belum lengkap) (toilet terbatas)
- Sewa 2 perahu keliling/snorkeling (2hari)
- Lifejacket 2 hari/orang
- Guide local 2 hari
- Ijin TNI AL
- Makan 4x selama dipulau sangiang
- Air mineral selama trip
- Tips dan makan supir
- Tol, parkir

Biaya belum termasuk
- Sarapan pagi dimeeting poin keberangkatan (sarapan dulu sebelum berangkat)
- Makan malam saat perjalanan pulang ke Jakarta
- Sewa alat snorkeling (usahakan bawa sendiri/kacamata renang sendiri)
Biaya sewa alat snorkeling disana 75.000/2 hari, klau ada yg mau bisa dipesenin

DP sebesar Rp. 150.000,- untuk mendapatkan seat, bisa ditransfer ke rekening BCA No : 1621125015 a/n Ano Sanjaya paling lambat 16 Maret 2013, pelunasannya H-4 , (DP akan hangus bila peserta batal secara mendadak, DP peserta dapat dialihkan peserta penganti lainnya klau ada )

Untuk pendaftaran bisa hubungin :
Ano (PIN 288a5a77) Hp. 085697828210 (whatsApp)/ 021 92260865, email ano_3jaya@yahoo.com

Untuk baksos (saling berbagi) penduduk disana boleh bawa :
- Indomies (5bungkus)
- Beras (2kg)
- Gula (2kg)
- Pakaian layak pakai, tas dan lainnya yg masih bisa dipakai
(semua barang bisa dimasukan ke kantong plastik dan dijadikan satu)
Baksos ini bersifat kerelaan, tidak dipaksakan.

hal yang perhatikan :
1. Pulau Sangiang bukan merupakan pulau-pulau wisata seperti di kepulauan Seribu, jadi fasilitas masih minim, penginapan penduduk ala kadarnya dan toilet juga terbatas.
2. Di pulau ini tidak ada warung penjual makanan berat.
3. Semua sampah yang kita hasilkan sebisa mungkin dibawa kembali ke Anyer karena akses pengolahan sampah lebih memungkinkan dibanding di pulau Sangiang.
4. Tidak merusak apapun.
5. Bawa autan untuk malam dan trekking kegoa kelelawar (saran lengan panjang dan celana panjang)
6. Minum obat anti malaria
7. Boleh bawa tenda bagi yg memiliki tenda (ada camping area di samping pos TNI AL Pantai pasir panjang
Perkiraan Itenary
Sabtu
05.30 – 06.00 = Meeting point Pom bensin Pertamina grogol (seberang citraland mall)
06.00 - 10.00 = perjalanan menuju Anyer (sarapan cari direst area atau sudah makan sebelum berangkat)

10.00-11.00 = Sailing Menuju Pulau Sangiang
11.00-12.00 = Sampai di Direksi Green Garden. Dan trekking menuju Batu Mandi (spot berenang) dan Menara pandang. Maximal 4-6 orang untuk naik, jadi ganti-gantian.
12.00-13.00 = Makan Siang
13.00-16.00 = snorkeling Pulau Sangiang / Spot Dermaga utama pulau sangiang
17.00-18.00 = Menuju Homestay /camping area (pemukiman penduduk ) / sunset
18.00-20.00 = Mandi dan Makan Malam
20.00-22.00 = Kumpul – Kumpul / istirahat
Minggu
06.30-08:00 = Sarapan dan mandi
08.00-12.00 = Explore Pulau Sangiang (trekking goa kelelawar dan pantai pasir panjang)
12.00-13.00 = Makan siang
13.00-16.00 = Explore Pulau Sangiang (snorkeling) spot Legon Bajo
16.00-17.00 = Kembali ke anyer
17.00-18.00 = Mandi /makan bersih-bersih di anyer
18.00-22.00 = Kembali ke Jakarta

Ket : jadwal bisa berubah2 tergantung kondisi alam

Pelengkapan :
- Baju untuk 2 hari
- Baju snorkeling
-
- Senter
- Sleepingbag klau punya
- Tenda klau punya (ada camping area dipantai pasir panjang)
- Pelengkapan mandi, sunblok
- Topi, kain bali buat nutup terik matahari

salam traveler

ano
(FB anoo sanjaya)


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

pay_766hi
pay_766hi
pay_766hi Sr.
pd. 26 April 2014, 17.58

kapan ksini lagi, gan?

Suka 0
ano_sanjaya
ano_sanjaya
ano_sanjaya Newbie
pd. 5 April 2013, 12.35

:gaya:

Suka 0
ano_sanjaya
ano_sanjaya
ano_sanjaya Newbie
pd. 7 Maret 2013, 16.35

sudah full ya, ya mau ikutan waiting list ya
daftar pm langsung aja
oc

Suka 0

© backpackerindonesia.com