Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

LONG WEEKEND SAILING KOMODO ALA BACKPACKER YUK SHARECOST (25MEI-1JUNI)

travel seeker
travel seeker, pada 13 April 2014, 11.31
di Cari teman jalan

Start: 24 Mei 2014, 17.00


SHARECOST SAILING KOMODO LONG LONG LONG WEEKEND

Ayo Gabung1 Siapa yang mau lihat keindahan alam dari Taman Nasional Komodo yang udah masuk ke dalam 7 Keajaiban Dunia, Keajaiban ini ada Indonesia yang notabene negeri kita sendiri. Ayo kita lihat lebih dekat, saksikan langsung generasi terakhir dari dinosaurus ini, dan juga menyelam di alam bawah laut nya yang tidak kalah cantik, menikmati hamparan pasir putih sampai pasir pink, air biru tosca yang sangat jernih, beserta terumbu karang warna-warni yang terhampar luas di gugusan pulau sekitar taman nasional komodo.
Bagi yang udah ga sabar lagi untuk join, kita akan backpackeran kesana dari Jakarta, tapi bisa juga kalau mau meeting point ketemu di Bali atau langsung ketemu di Labuan Bajo
Sailing komodo ini akan dimulai dari hari Senin tanggal 26 Mei 2014 (Live on Board) Start dari Labuan Bajo, dengan Rute:
KANAWA - SEBAYUR - GILI LAWA - TAKA MAKASSAR (MANTA POINT) - BATU BOLONG - PINK BEACH - PULAU PADAR - PULAU KALONG - RINCA - PULAU BIDADARI
Berikut foto-fotonya:
Kanawa

Sebayur

Gili Lawa

Taka Makassar:

dan yang lain nya bisa dilihat sendiri di google
Rencana nya kita akan Sailing Komodo 4 hari 3 malam (Live on Board) dengan kapal pinisi:

Setelah Sailing Komodo, kita akan tour overland Bajo ke Lombok dan kalu waktu memungkinkan akan mampir ke Sumbawa barat, yaitu PULAU KENAWA

Jadi, kemungkinan sampai lombok tanggal 1 juni untuk flight balik ke Jakarta
Rincian Biaya:
Share Cost Kapal Pinisi= Harga kapal 12 juta kuota 15 orang jadi biaya per orang = 800 RIBU RUPPIAH SAJA! (Kalo full kuota)
Trip Overland Bajo-Lombok = 350rb - 400rb
Untuk Transport berangkat ada 2 kloter:
Kloter 1 : Naik kereta ekonomi jakarta-banyuwangi transit jogja, lanjut ke bali, start jumat jam 1 siang (23 mei)
Kloter 2 : Naik pesawat jkt-bali tanggal 25 mei pagi
Kloter 1 dan 2 akan bertemu di Bali tanggal 25 mei 2014 dan berangkat ke Bajo via pesawat Wings Air jam 10.20 dan 11.25
LIST YANG IKUT (Sudah pesen tiket):
- Aji
- Aguung
- Risya
- Adam
- Ridwan
- Vannesa
- Jule
- Reza
- Muklis
- Sasha
- Ossy
KUOTA TINGGAL 4 ORANG LAGI
For Further Info:
Aji: 081284114294
Feel free untuk tanya-tanya via whatsapp, untuk pemesanan tiket akan kita bantu bareng2,
Mari bersenang-senang bersama-sama menikmati indahnya alam indonesia




Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

indahtyas
indahtyas
indahtyas Newbie
pd. 13 April 2014, 23.10

apakah ada perkiraan harga buat diving nya juga? Terimakasih :)

Suka 0

© backpackerindonesia.com