© backpackerindonesia.com
Day 4 : Bangkok City tour
Pukul 9 pagi kita sudah berada di southern bus terminal Bangkok
Sebelum melanjutkan perjalanan ke hotel, kita jajan2 dulu. Di Terminal, banyak jajanan khas bangkok yg bisa kita beli, pastikan dulu makanannya halal (kita bisa bertanya no pork? biasanya mbak2ny ngangguk2 kalau halal)
Dari terminal, kita menuju hotel dengan taksi. Kita menginap di hotel tune asoke. Very recommended karena tinggal jalan kaki mnuju BTS asok dan tinggal nyebrang kalau mau shopping di terminal 21 mall. Karena belum waktunya check-in, kita mengambil early check-in dan terkena biaya tambahan. Kita sepakat akan memulai city tour jam 3 sore demi mengejar sunset.
Sebelum city tour, saya dan evita menuju ke Siam paragon untuk membeli tiket bioskop. Rencananya selesai city tour kita akan langsung nonton spiderman 2 yang baru premier itu di cinema 4dx.
Sambil mencoba mengamati jalur skytrain bangkok, kita membeli sebuah rabbit card. Rabbit card semacam kartu isi ulang untuk membeli tiket skytrain.
Skytrain di Bangkok simple dan tidak membingungkan, jadi jangan takut kesasar di bangkok. Walaupun bahasa inggris di bangkok sangat terbatas untuk dipahami, kita bisa bertanya dengan bahasa tarzan menggunakan isyarat, heheehe..
Tiket 4dx seharga 120rb/org sudah ditangan. Waktu itu blitz Indonesia belum punya studio 4dx, sekarang sudah ada di Grand Indonesia. 4dx sendiri adalah sensasi menonton dengan kacamata 3d, kursi goyang2, semprotan air dan angin. Seru deh..
Dari siam, kita kembali ke hotel, bersiap-siap untuk menuju wat2. Rute pertama kami adalah wat arun. Dari asok, naik skytrain, lalu naik perahu dan naik ferry untuk menyebrang ke wat arun.
Target kita adalah mengcapture sunset dari wat arun dan tenyata kurang tepat. Karena kesorean, kita harus berlari2 menuju wat pho yang tutup jam 6 sore. Beruntung kita masih sempat berfoto dengan patung budha berbaring yang jadi icon wat pho. Tips ksini, siapin iphone atau camera yang bisa menggunakan panorama shoot, supaya reclining budhanya gak kepotong.
Dari wat2, kita naik taksi ke siam paragon untuk nonton spiderman 2. Sebelum film dimulai, ada hal unik yg terjadi, yaitu semua penonton mendadak berdiri saat film tentang raja di putar dengan latar lagu kebangsaan Thailand. Saya pun ikut berdiri. Mengagumkan skali cara warga Thailand menghormati rajanya.
Selesai nonton, kami berfoto ala spiderman, lalu pulang ke hotel.
Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar
© backpackerindonesia.com