Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Run away trip to Karimun Jawa (when stranger no longer matter)

almatubari
almatubari, pada 15 Mei 2012, 6.25
di Blog

Tepatnya akhir tahun 2011 kemarin saya lakukan perjalanan ini. Perjalanan kali ini saya lakukan sendiri karena kawan sehasrat sejiwa gembel saya akhirnya berkeluarga juga,alhamdulillah,;D dan seperti kebanyakan manusia lain, kawan saya itu tak berkutik untuk menggila seperti dulu lagi, istri dan anak lah sebagai pertimbangannya. Dan mungkin nanti saya pun akan seperti itu.

Saya sudah berkali-kali coba menawarkan ajakan menggiurkan kepada kawan saya yang lain. Tapi memang tidak mendapat respon yang memuaskan. Ada yang beralasan inilah,,itulah,,dsb dsb dsb,dan rencana bersenang-senang dengan kawan pun sirna. Tapi tidak!saya tidak putus asa..akhirnya kembali saya nekat lakukan perjalanan sendiri. Dimulai dari searching di internet untuk travel agent yg paling murah. Tapi tau kah kau kawan?kebanyakan travel agent biasanya akan menolak apabila kau solo traveler. Beberapa agent yang saya hubungi berakhir dengan penolakan yang halus memang..tapi tetap saja. adapun yang bisa tapi muahal!;D *maklum traveler mepet ongkos.

Akhirnya jerih payah saya membuahkan hasil juga. Selang satu bulan sebelum bulan dimana saya ambil cuti dari pekerjaan akhirnya ada juga yang terima ,haha.. saya digabung dengan grup lain, dan disitulah yang membuat saya ketagihan untuk lakukan solo trip. Teman baru. Pengalaman baru,mantap!

Perjalanan saya mulai dari terminal Rawamangun, dimana saya mendapat saran dari seorang kawan untuk berangkat dari situ. Jujur, itu adalah kali pertama saya keluar kota sendiri..biasanya sama kawan-kawan. deg-degan?pasti. Senang campur aduk dengan rasa mules mau buang air jadi satu :D

Sekilas tentang karimunjawa adalah kepulauan di laut jawa yang termasuk dalam Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Dengan luas daratan ±1.500 hektare dan perairan ±110.000 hektare, Karimunjawa kini dikembangkan menjadi pesona wisata Taman Laut yang mulai banyak digemari wisatawan lokal maupun mancanegara. Berdasarkan legenda yang beredar di kepulauan, Pulau Karimunjawa ditemukan oleh Sunan Muria. Legenda itu berkisah tentang Sunan Muria yang prihatin atas kenakalan putranya, Amir Hasan. Dengan maksud mendidik, Sunan Muria kemudian memerintahkan putranya untuk pergi ke sebuah pulau yang nampak "kremun-kremun" (kabur) dari puncak Gunung Muria agar si anak dapat memperdalam dan mengembangkan ilmu agamanya. Karena tampak "kremun-kremun" maka dinamakanlah pulau tersebut Pulau Karimun.

Perjalana jakarta - jepara dengan menggunakan bus sekitar 11-12jam, turun dialun-alun ataupun terminal jepara lalu bisa naik becak ke dermaga kartini..harga becak sekitar Rp10-15rb tergantung kita menawar. sampai di dermaga sudah ada kapal MURIA harga tiket saat itu Rp28,000 untuk jepara-dermaga karimunjawa. pejalanan menggunakan kapal menghabiskan sekitar 6jam..tetapi kalau punya dana lebih bisa gunakan jasa kapal cepat paling tidak sekitar2-4jam dan lebih mahal pastinya.;) . Disarankan untuk membawa sleepingbag atau matras karena kondisi kapal yang sempit dan padat penduduk lokal dan keterbatasan tempat duduk.

Jauhnya perjalanan akhirnya terbayarkan ketika dari kejauhan terlihat daratan yang dikelilingi air yang berwarna hijau toska. Bersih, jernih..langit yang cerah,,sangat biru kawan. rasa jenuh hilang seketika kala itu. Pulau utama karimunjawa memang dikhususkan untuk penduduk setempat. Bagi yang ingin kesana tanpa ikut travel agent tak perlu khawatir karena ketika kapal merapat sudah banyak pendudul setempat yang menawarkan homestay,sewa kapal dan alat snorkeling. Berhubung saya ikut travel, jadi. Mau bagaimana lagi..padahal bisa lebih murah ;(

Hari pertama kami hanya bercengkrama dan berakrab-akrab ria dengan peserta lain. Inilah yang mengasyikan..istilah "sok akrab" kembali menjadi andalan..dan..trust me,it works!;D. Sore harinya kita bisa hunting foto2 di pesisir pantai dan menunggu sunset pastinya. Dan tau kah kau kawan?sebelumnya saya hanya bisa menikmati foto2 sunset di karimunjawa hasil dari "comot" di internet,dan ternyata penampakan sunset yang kita lihat secara live disana itu tiada duanya!

senja

Hari kedua sekitar pukul 7-8 pagi selepas sarapan kami pun langsung menuju cemara besar dan cemara kecil untuk snorkeling. Kawan, pastilah menyesal kalau kau kunjungi karimunjawa tanpa kau rasakan sensasi snorkeling nya. Sungguh indah biota bawah lautnya. Masih bersih,pasirnya putih!langitnya,langitnya!!! "mulai norak ;D *tarik nafas . Belum lepas rasa ketakjuban saya. Sang nakhoda bilang..ini sih belum seberapa mas. Wahahahatttt!?ternyata masih banyak lagi tempat yang tak kalah indahnya. Ada Menjangan Besar dan Menjangan Kecil. Lalu ada pulau gosong. Pulau Gosong disini maksudnya adalah gundukan pasir yang diakibatkan fenomena alam dan terbentuk di tengah2 dan jauh dari pulau sekitar, dan disebut pulau. *teori macam apa itu?!

Tersengat matahari,menyelami perairan,bermain ikan,terumbu yang indah,,bentuk yang masih sempurna tanpa cacat atau rusak karena tangan manusia. Bangga saya dengan tanah air ini untuk segala kekayaannya. Belum puas kami bermain tiba saatnya kami kembali ke penginapan untuk beristirahat, karena besok paginya kami haru ikut keberangkatan kapal menuju Jepara. Untuk pertama kalinya hal yang palinh saya benci saat itu adalah PULANG!saya yakin suatu saat nanti,pasti!saya akan kembali ke tempat itu.


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

Vic-Q Phino
Vic-Q Phino
Vic-Q Phino Jr.
pd. 7 Agu 2012, 14.04

karja emang keren gan,,ae aja ketagihan pgen ksana lagi :D

Suka 0
noviaelvita
noviaelvita
noviaelvita Sr.
pd. 10 Juli 2012, 14.34

suatu saat aku pasti ksini kawan,,keep dreaming :)

Suka 0
almatubari
almatubari
almatubari Jr.
pd. 7 Juli 2012, 13.40

@mas haryadi: kalo yang nawarin langsung saya kurang tau pas di dock.tapi saya yakin mereka tau tempat yg tepat penyewaan.secara mereka kan penduduk asli.

@mungkas: ada mas,kebetulan homestay saya sekitar 20meter sudah laut,jejeran kapal nelayan.

@gondrong: waduh..saya lupa minta kontaknya..kawan saya ada yg minta tapi katanya hilang~~

@najib: setuju!must visit place di perairan jawa mas.

@den bagus: pengen lagi mas, tapi blm tau kapan lagi ;D

sebelumnya maaf telat banget reply nya..jarang ngintip blog ;p

Suka 0
mukhammadnajib
mukhammadnajib
mukhammadnajib Newbie
pd. 17 Juni 2012, 21.19

Karimun Jawa memang luar biasa
salah satu destinasi yg cocok untuk pecinta wisata pantai
ada juga snorkeling, diving, tracking mangrove, dll
patut untuk di coba

Suka 0
gondrong
gondrong
gondrong Jr.
pd. 26 Mei 2012, 13.10

om,, bagi contacknya untuk penginapan dan sewa perahu dong....
thanks.

Suka 0
adiartapratama
adiartapratama
adiartapratama Hero
pd. 18 Mei 2012, 16.21

masbroo kalo ke KARJAW lagi ajak2 dunk ...hehe

Suka 0
mungkasmks
mungkasmks
mungkasmks Pro.
pd. 18 Mei 2012, 16.19

setahu saya, untuk selam tidak ada di dock nya. saya tanya dengan penduduk lokal, tidak banyak yang tahu. tapi ada, namun saya blm nemu saat itu.
homestay tidak di pinggir pantai persis namun tidak jauh juga dari pantai. bisa jalan sekitar 10-15 menit kok.

Suka 0
Haryadi_nugroho
Haryadi_nugroho
Haryadi_nugroho Newbie
pd. 17 Mei 2012, 22.31

Mas, kalau yang nawarin selam pas sampai docknya ada gak ya ?
saya tgl 24 mei 2012 kesana sama teman saya berdua. homestay apa dekat dengan pantai ??

Suka 0

© backpackerindonesia.com