© backpackerindonesia.com
Start: 28 Sep. 2012, 17.00
DICARI… 1500 jiwa dengan jutaan ide, aksi dan KEPEDULIAN!
Pernah denger serunya Gabung Mulung Tidung kan? Penasaran? Gagal? atau malah pernah jadi bagian dari GMT 1 atau GMT 2? Yoo kawan, Mengangkat apresiasi dan animo masyarakat, wisata dengan aksi perduli lingkungan ala Kakigatel ini akan kembali diselenggarakan.
29-30 September 2012
Pulau Tidung, Kepulauan Seribu
Tema: Recycle For A Better Future
PENDAFTARAN AKAN BERAKHIR PADA :
10 SEPTEMBER 2012
( namun apabila telah FULL QUOTA sebelum tanggal tsb. PENDAFTARAN akan DITUTUP . )
KARENA ITU CEPEEEETAAAAAANNNNN.....SIAPA CEPAT DIA DAPAT ...!!!
Nanem Bakau udah, Peremajaan taman baca juga udah, batu kubus/fish shelter juga sukses digunakan. Now, GMT 3 The Trilogy hadir dengan program kegiatan lainnya yang lebih baik, kreatif, bermanfaat, dan tentu menyenangkan.
Ngapain ajaa?.. Yuuk cikidot seru-nya!
MULUNG SAMPAH
Mau bersih? JANGAN bosen ya sama yang namanya mulung sampah! Konsep utama kegiatan GMT ini adalah bagian dari acara rutin yang selalu diselenggarakan dan dikembangkan pada setiap kegiatan GMT. Dimana seluruh partisipan dan masyarakat bersama bahu-membahu membersihkan sampah disekitar pulau, baik yang ada di pesisir pantai ataupun di pemukiman penduduk. Tujuan ‘mulung’ kali ini tentunya untuk membersihkan Pulau Tidung dari sampah non-organik yang telah diketahui bahwa sampah jenis ini tidak dapat terurai sampai kapanpun. Jadi, siap-siap ya dapet julukan “Pemulung Tidung”! Ssst, panitia akan menyediakan semua fasilitas yang terkait dengan acara mulung, kecuali sarung tangan, jadi siapin sarung tangan pribadi mu ya!
PENGEMBANGAN TAMAN BACA PULAU TIDUNG
Perbaikan ruangan, penyumbangan buku bacaan, pengadaan komputer untuk akses internet (pendidikan), penambahan ruang baca dan ruang komputer, penambahan meja-kursi baca, serta rak-rak penyimpanan buku di Taman Baca Nyiur adalah wujud perbaikan Taman Baca pada kegiatan GMT 2. Maka pada kesempatan di GMT 3, seperti janji kami di GMT-2, kami ingin lebih mengembangkan taman baca tersebut dengan hal-hal yang terkait fasilitas pendukung seperti yang telah diberikan di GMT sebelumnya. Sst, peserta diwajibkan menyumbang 1 buah buku bacaan, adapun jika ingin menyumbangkan komputer, atau hal-hal yang terkait dengan pendidikan dan taman baca, silahkan menghubungi panitia.
EDUKASI MELALUI PENYULUHAN
Penyuluhan tentang pengelolaan sampah ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai berbagai cara pengelolaan yang bisa diupayakan dalam usaha me-minimalisir pembuangan sampah baik tentang pemisahan sampah organik dan non organik atau pun hal yang terkait bidang pemberdayaan lingkungan. Semata-mata agar mereka dan kita semua lebih peduli terhadap kebersihan, kesehatan, dan kelestarian lingkungan.
Pelatihan dan penyuluhan akan didukung oleh para tenaga ahli yang sudah berpengalaman dalam bidang penyuluhan baik masalah sampah dan pemberdayaan lingkungan secara garis besar. Nggak cuma orang dewasa, anak usia sekolah pun akan jadi target program penyuluhan ini.
PROGRAM OPTIONAL: RUMAH DAUR ULANG DAN BANK SAMPAH
Aktifitas ini bertujuan mengambil manfaat ekonomi dari sampah. Dalam mendukung peng-implementasi-anProgram 3R, yaitu; pengurangan sampah (reduce), penggunaan kembali (reuse), dan pendaur ulangan sampah (recycle) dan melanjutkan perjuangan dari para penyuluh, maka GMT-3 akan mensosialisasikan pembangunan Rumah Daur Ulang dan pengembangan Bank-bank sampah di Pulau Tidung dan Pulau-pulau lainnya. Jika memungkinkan akan diadakan pelatihan pembuatan kerajinan tangan dari hasil olah sampah oleh beberapa tokoh pemrakarsa daur ulang. Serru, kamu bisa belajar lebih kreatif bersama sampah-mu!
Untuk mewujudkan keempat niat baik tersebut, kamu bisa ikutan kontribusi dengan membeli sarana pendukung berupa T-shirt “GABUNG MULUNG TIDUNG 3” atau GMT-3, selain untuk lebih mempromosikan kegiatan bersih pulau ini, keuntungan dari penjualan T-shirt keren itu akan di “PERTANGGUNG JAWABKAN” oleh panitia yang bersangkutan, untuk dijadikan sarana pendukung lainnya, seperti membeli Trash Bag, pengadaan fasilitas kebersihan, dan perlengkapan lainnya yang dibutuhkan untuk upaya ke-4 program tersebut.
Diluar keempat acara utama itu, kamu tetap bisa menikmati gaya liburan kamu di pulau ini, bisa jalan-jalan disekitar pulau, ada Tanjungan dengan seabregg fun activitiesnya, Ngintip ikan dan terumbu karang cantik dengan Snorkling disekitar pulau, atau kamu juga bisa coba mitos si Jembatan Cinta, yang konon dengan melompat dari Jembatan tersebut, kamu bisa menemukan jodohmu. Belum lagi kuis dan hadiah-hadiah dari sobat pendukung, dijamin bikin liburan kamu makin seru.
Atau mau Narsis-narsisan di Foto atau di Video? Mau eksis di kamera poket, kamera LSR, Facebook, Twitter, atau bahkan masuk TV dan Radio, bissaa banget sob, dengan senang hati media TV dan Radio dan paparazi keren lainnya akan menguntit kemana kamu pergii.. Yuuhuu.. Siap-siap demam kamera yah..
Nah, kurang Fun apalagi cobbaa ( tetep sih Ide gila dibutuhkan), sok deh buruan daftar jadi peserta, jangan sampai mepet dari kuota lagi yah. Pendaftaran dibuka dari tanggal 20 Juli hingga 20 Agustus. Dengan estimasi budget TETAP SAMA dengan GMT-1 dan 2, hanya Rp. 190,000.00 saja, harga tersebut sudah termasuk Tranportasi kapal PP (muara.angke-tidung-muara.angke), Penginapan (AC dan non-AC), Makan 4x, dan 1 buah T-shirt GMT-3. Sedangkan untuk estimasi kegiatan lainnya seperti Snorkeling, Banana Boat, karena sifatnya individual, maka menjadi budget pribadi.
Untuk Pendaftaran bisa ikuti petunjuk dibawah ini:
1. Silahkan join di group FB Kakigatel (www.facebook.com/groups/kakigatelgroup), klik “LIKE” di Page FB Kakigatel (www.facebook.com/kakigatel), dan Follow Twitter Kakigatel di @kakigatel. Guna mempermudah kamu mengakses informasi terbaru terkait kegiatan ini.
2. Transfer biaya kepesertaan: 190,000 PLUS 3 no digit terakhir no telepon kamu ke Rekening dibawah ini. Misal: no telp kamu 087878808463, maka kamu harus transfer 190,463. Sertakan pesan pada transferan kamu dengan detil identitas nama kamu.
BCA (Cabang Kemang II)
No Rek: 62 20 24 67 34
Atas Nama: ANDI AYU RAHAYU
No Telp: 0815 884 8284 (Text ONLY)
Email: eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%61%6e%64%69%5f%61%5f%72%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%22%3e%61%6e%64%69%5f%61%5f%72%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
3. Konfirmasikan transferan kamu ke kedua email di (andi_a_r [at] yahoo [dot] com dan eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%6b%61%6b%69%67%61%74%65%6c%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%22%3e%6b%61%6b%69%67%61%74%65%6c%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))), dengan catatan menyertakan:
- nama lengkap
– nomor hape / pinBB
– email (kalo ada email yang dipakai untuk Facebook)
– ukuran kaos (XS/S/M/L/XL)
– ukuran sepatu
4. Bagi kamu yang transfer dengan jumlah lebih dari 1 orang, harap sertakan masing-masing nama dan detil peserta yang ikut pada konfirmasi email yang tertera.
5. Untuk informasi ter-update selanjutnya, panitia akan menghubungi kamu, baik melalui Email, Facebook, atau telepon. Setelah Transfer dimohon menyimpan bukti transferan dan dibawa saat acara.
6. Pembayaran tidak bisa dikembalikan, tapi bisa dialihkan kepada orang yang ditunjuk oleh peserta (kalo kamu sudah bayar tapi gak jadi ikutan, uang tidak bisa dikembalikan, tapi biar kamu gak rugi, kamu bisa cari pengganti dengan catatan Kaos yg sudah dipesan tidak bisa diganti ukurannya)
NB: Berkaitan dengan peremajaan Taman Baca, kami mohon kepada masing-masing peserta untuk menyumbangkan buku-buku dan alat tulis lainnya atau apa saja, baik buku pelajaran, atau edukasi lainnya yang tidak mengandung SARA, atau pornografi.
Untuk kamu yang ingin menyumbangkan buku, komputer, atau apa saja yang berkaitan dengan Pengembangan Taman Baca, bisa melalui 2 opsi:
1. Dibawa saat Acara Gabung Mulung Tidung 3
2. Atau kamu bisa ngumpulin sambil Ngumpul bareng di acara khusus yang akan diselenggarakan panitia. Untuk info acara tersebut? Stay tuned on kakigatel yaa
Untuk tekhnis lengkapnya kamu bisa simak untuk itinerari acara dibawah ini:
GABUNG MULUNG TIDUNG 3
Hari Pertama, 29 September 2012
06:00 : Kumpul di Muara Angke/ Bahtera Jaya, Mendaftar ke Team Leader
07:30 : Kapal berangkat ke Pulau Tidung
10:30 : Kapal tiba di Pulau Tidung
11:00 : Peserta ke Penginapan masing-masing dibantu oleh Team Leader/Guide
11:45 : Makan Siang, Sholat
12:30 : Ngumpul di depan Kantor Kelurahan untuk Briefing
13:00 : Start Mulung, dan Start Program2 yang lain
17:00 : Selesai Kegiatan
17:30 : Acara bebas/Mandi/Sholat
19:30 : Makan/Acara Malam Ramah-Tamah (Talk-Show, Quiz berhadiah, Penyuluhan, Band Performance, Sendra Tari, DLL)
23:00 : Istirahat
Hari Kedua, 30 September 2012
06:30 : Sarapan pagi
08:00 : Aktifitas: Snorkeling, Sepeda, Tarik Tambang, Holi, dll
11:30 : Balik ke Pulau Tidung dan mengadakan FLASHMOB (untuk koreografer nya bisa di liat disini, http://youtu.be/GRu1TFcIsm8 (diharapkan semua peserta bisa latihan sendiri)
12:30 : Makan Siang, Acara Bebas
14:00 : Balik ke Jakarta
17:00 : Tiba di Muara Angke, Pulang Rumah Masing-masing
NOTE : Terkait penyempurnaan acara, meeting point dan lain sebagainya, maka Rundown acara tersebut masih dapat berubah sewaktu-waktu. Namun panitia akan men-update info selengkapnya pada lembar event baik di FB atau di media lainnya.
Untuk kesediaan, partisipasi serta update info acara ini, bisa menghubungi langsung ke Panitia GMT 3 atau silahkan kunjungi website kami di www.kakigatel.com
Jika ada pertanyaan, silahkan layangkan surat ke email kami di: eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%6b%61%6b%69%67%61%74%65%6c%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%22%3e%6b%61%6b%69%67%61%74%65%6c%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Adapun Panitia yang bisa anda hubungi:
Bartasan Wauran – 082125151037/286abb9a (pin BB) – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%62%77%61%75%72%61%6e%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%22%3e%62%77%61%75%72%61%6e%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Andi Ayu Rahayu – 081310124493 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%61%6e%64%69%61%79%75%72%61%68%61%79%75%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%22%3e%61%6e%64%69%61%79%75%72%61%68%61%79%75%40%67%6d%61%69%6c%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Zee Arta – 081239110193 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%7a%2e%73%68%69%65%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%22%3e%7a%2e%73%68%69%65%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Dwi Julianingsih – 0896-5390-5674 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%6b%65%79%6b%6f%5f%6a%75%6c%69%61%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%2e%69%64%22%3e%6b%65%79%6b%6f%5f%6a%75%6c%69%61%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%2e%69%64%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Jay Batavia – 0818210768 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%6a%61%79%5f%66%61%75%7a%69%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%22%3e%6a%61%79%5f%66%61%75%7a%69%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Kety Su – 085695107229 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%6b%65%37%79%73%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%22%3e%6b%65%37%79%73%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Sita Rahmah – 0816491871 – eval(unescape('%64%6f%63%75%6d%65%6e%74%2e%77%72%69%74%65%28%27%3c%61%20%68%72%65%66%3d%22%6d%61%69%6c%74%6f%3a%73%69%74%61%5f%72%69%6f%34%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%22%3e%73%69%74%61%5f%72%69%6f%34%40%79%61%68%6f%6f%2e%63%6f%6d%3c%2f%61%3e%27%29%3b'))
Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar
© backpackerindonesia.com
pd. 13 Sep. 2012, 9.42
:ngakak: KARENA TINGGINYA ANIMO MASYARAKAT MAKA PENDAFTARAN GMT - 3 MASIH DIBUKA HINGGA 15 SEPTEMBER 2012
:punyeng: BURUAN DAFTAAAAARRRRR........!!!!!!!!!
:victory: BIAYA PARTISIPASI 190RB digunakan u/ :
Bank Sampah di P. Tidung,
Kegiatan Pengelolaan Sampah di P. Tidung,
Perpustakaan di P. Tidung,
kegiatan sosial lainnya
Biaya 190rb InCLUDE :
Balas Suka 0Tiket kapal ferry dari Pelabuhan Dermaga Jaya, ANcol ke P.Tidung ( PP )
Makan 4x + Snack
Homestay
BBQ
KAOS
DoorPrize
(insyaAllah akan dapat sepatu dari sponsor (tentave) ) :hore:
pd. 7 Sep. 2012, 7.36
@harnum : daftar ajah...banyak kok yang dari luar kota....acaranya tanggal 29-30 sept. 2012....karena berangkat kapal dari Dermaga Bahtera jaya- Ancol adalah pagi hari....maka bagi rekan2 dari luar kota dapat datang pada :
Tanggal : 28 Agustus 2012
Lokasi : Aula dermaga Bahtera Jaya - Ancol
Kegiatan : Bermalam...
Bagi yang kesulitan menuju lokasi Dermaga Bahtera Jaya , dapat bertemu dan berkumpul di :
Lokasi : P'Langi ...( Plaza Semanggi - depan Komdak, samping Univ. Atmajaya)
Tempat ; Foodcourt ( cari ajah kumpulan orang dengan spanduk GMT-3 atau
www.kakigatel.com
Jam : 17.00 - 22.00
Terima kasih :dugem:
Balas Suka 0pd. 6 Sep. 2012, 9.09
waahh.. mau donk nih... tertarik gue, tapi posisi gw lagi di jawa tu mas boss... :takut:
Balas Suka 0pd. 5 Sep. 2012, 12.35
aku dah daftar... di team 6...
Balas Suka 0sampai ketemu disana
pd. 31 Agu 2012, 9.33
di CONTACT ajah panitianya mas...kemarin sy dikabari oleh panitia pendaftaran GMT-3 : " bahwa pendaftaran diperpanjang hingga 10 SEPTEMBER 2012 ...karena banyak masyarakat antusias untuk ikut".
Namun bila sebelum tanggal 10 september 2012 ..peserta sudah SANGAT TERLALU BANYAK ...maka pendaftaran terpaksa ditutup sebelum tanggal 10 september 2012.
Balas Suka 0pd. 30 Agu 2012, 23.16
masnya.. di website itu tanggal 20 agustus terakhir pendaftarannya.. diperpanjang kah?
Balas Suka 0pd. 30 Agu 2012, 20.47
Langsung ke Panita yang sudah ditunjuk tuuh...sy cuman jadi "Informan" ama bagian bantu2 angkutin barang ajaaahh....
Balas Suka 0pd. 30 Agu 2012, 20.24
kalo daftar ke om bisa gak ya?
Balas Suka 0pd. 30 Agu 2012, 13.48
INFO JUGA BISA DILIHAT DI FACEBOOK KAKI GATEL : :hore:
https://www.facebook.com/kakigatel
Balas Suka 0pd. 30 Agu 2012, 13.47
INFO LEBIH LANJUT BISA DILIHAT DI : :bye:
Balas Suka 0http://www.kakigatel.com/gabung-mulung-tidung-3/