© backpackerindonesia.com
Start: 23 Okt. 2014, 17.00
Halo temen-temen sahabat bacpacker sebangsa dan setanah air , yuk kita eksplore kawah ijen dan taman nasional baluran di banyuwangi jawa tmur .
For spoiler info :
Kawah Ijen adalah sebuah danaukawah yang bersifat asam yang berada di puncak Gunung Ijen dengan tinggi 2368 meter di atas permukaan laut dengan kedalaman danau 200 meter dan luas kawah mencapai 5466 Hektar. Kawah Ijen berada dalam wilayah Cagar Alam Taman Wisata Ijen, Kabupaten Bondowoso.
Taman Nasional Baluran adalah salah satu Taman Nasional di Indonesia yang terletak di wilayah Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur, Indonesia(sebelah utara Banyuwangi). Nama dariTaman Nasional ini diambil dari nama gunung yang berada di daerah ini, yaitu gunung Baluran. Gerbang untuk masuk ke Taman Nasional Baluran berada di 7°55'17.76"S dan 114°23'15.27"E. Taman nasional ini terdiri dari tipe vegetasi sabana, hutan mangrove, hutan musim, hutan pantai, hutan pegunungan bawah, hutan rawa dan hutan yang selalu hijau sepanjang tahun. Tipe vegetasi sabanamendominasi kawasan Taman Nasional Baluran yakni sekitar 40 persen dari total luas lahan.
Yang perlu dibawa :
sepatu gunung/outdoor(sangat disarankan karna kondisi ijen yang cukup dingin)
Sendal gunung
celana panjang training/treking gunung (sangat disarankan karna suhu di ijen yang cukup dingin)
senter
kupluk
Syal
sarung tangan
slayer/masker ( karna bau belerang di ijen cukup menyengat)
makanan kecil untuk di ijen (roti ,fitbar ,madu rasa dl)
Air mineral.
obat-obatan pribadi dan yang penting dalam kondisi sehat.
Destinasi spot :
Kawah ijen
blue fire
Savanah bekol
Pantai bama
Sudah termasuk :
Tips supir
bbm
sewa mobil avanza
air mineral selama trip
guide
Tiket masuk ijen dan baluran
Belum termasuk :
Asuransi
makan
Transportasi pp ke meeting point
dokumentasi
tips supir (memberi tidak papa , tidak memberi juga tidak papa)
COST TRIP : 250K PER PAX FOR MINIM 5 PAX
Ini nih itin nya
jumat 24 oktober
20.00-22.00 berkumpul di meeting point (terminal,plabuhan ,st. Bwi baru)
22.00-00.00 perjalanan menuju paltuding kawah ijen
Sabtu 25 oktober
00.00-01.30 persiapan pendakian
01.30-03.00 treking ijen (blue fire )
03.00-04.00 hunting foto blue fire
04.00-04.30 kembali ke atas kawah ijen
04.30-07.00 nunggu sunrise, hunting sunrise dan foto-foto panorama di ijen (disarankan membawa makanan kecil sperti roti /lainya karna kondisi dingin dan air mineral yang cukup)
07.00-08.30 turun ke paltuding
08.30 -09.30 makan di paltuding , bersih-bersih dll.
09.30-12.30 perjalanan mnuju tn baluran (istirahat di mobil)
12.30-13.00 perjalanan menuju savana bekol (afrika nya pulau jawa)
13.00-14.00 eksplore savanah bekol dan hunting foto sambil liat satwa-satwa
14.00-14.15 perjalanan menuju pantai bama
14.15-18.00 eksplore pantai bama dan hunting sunset
18.00-21.00 perjalanan menuju banyuwangi kota drip di pelabuhan atau terminal.
21.00- acara selesai,sayonara.
note : itinerary di atas sewaktu-waktu bisa berubah sesuai kondisi alam ,dan lain-lain.
untuk makan bisa diantar sama pak supir nya. Di banyuwangi makanan nya murah meriah dan enak .
meeting point : kota banyuwangi ( pelabuhan ketapang , terminal karang ente , stasiun banyuwangi baru ) tergantung banyaknya permintaan peserta .
Untuk transportasi menuju banyuwangi ada banyak cara.
1.ka progo jkt-jogja brangkat pukul 22.00-06.00 dilanjut ka sri tanjung 07.00 - 20.00 turun di stasiun banyuwangi
2.ka kertajaya jkt -sby 14.10-01.55 dilanjut krd sby-bwi dari st semut berangkat pukul04.00 atau bisa juga menggunakan bus dari terminal bungurasih.
3.pesawat turun bandara juanda dilanjut bus menuju banyuwangi
4.dari surabaya naik ka probowangi berangkat jam 04.00
5.bis jakarta-bwi , bis surabaya - banyuwangi dari terminal bungurasih
pembayaran :
dp 100 ribu paling lambat tanggal 15 oktober 2014 dan pelunasan paling lambat 20 oktober 2014 ke no. Rek BCA 2731748791/BNI 0233182597 atas nama Muhamad Faldy.
Kami juga menerima private trip sesuai dengan tanggal yang anda inginkan dan harga menyesuaikan jumlah peserta seperti di atas .
peserta :
1. Sari (balikpapan )*
2.
3.
4
5.
6.
7.
*belum dp
**sudah dp
Bagi yang ingin menginap di banyuwangi setelah trip ini , ada banyak penginapan yabg tersedia.
Mulai dari yang murah hingga yang mahal.
berikut daftar sebagaian hotel di banyuwangi :
1.Bella Vista Villa & Resto
Kamar Superior Tarif USD: 36,24 Termasuk sarapan pagi, untuk 2 Orang Kamar Deluxe Tarif USD: 36,24 Termasuk makan pagi, untuk 2 Orang
2.Panorama Estate Banyuwangi
Alamat Panorama Estate Banyuwangi: Jln Selogiri Ketapang Banyuwangi, Indonesia 68411 Kamar standar Tarif USD: 18,85 untuk 2 Orang Kamar Bungalow Tarif USD: 28,99 untuk 2 Orang
3.Manyar Garden Hotel
Kamar Standar Tarif USD: 24,50 Termasuk sarapan pagi, untuk 2 Orang Kamar Deluxe Tarif USD: 28,49 Termasuk makan pagi, untuk 2 Orang
4.watu dodol hotel
Alamat Watu Dodol Hotel: Jl. Raya Situbondo KM.14, Banyuwangi, Indonesia Kamar Sea view 2 Tarif USD: 23,56 Termasuk sarapan pagi, untuk 2 Orang Kamar Sea view 1 Tarif USD: 25,37 Termasuk makan pagi, untuk 2 Orang
So tunggu apalagi kawan . Yuk booking .
Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar
© backpackerindonesia.com
pd. 4 Okt. 2014, 8.39
Ayuk kaka kaka masih ada 3 seat :)
Balas Suka 0pd. 2 Okt. 2014, 19.19
yuk mare daftar mba and bro :).
Balas Suka 0pd. 1 Okt. 2014, 19.25
puciel : pake jeep mba karena medanya berat banget. hehe
Balas Suka 0pd. 1 Okt. 2014, 17.00
InsyaALLOH pertengahan november.... Oh pake jeep yah, dikirain pake xenia atau avanza... Hehe
Balas Suka 0pd. 27 Sep. 2014, 19.31
Yadi : silahkan gan :)
Balas Suka 0pd. 27 Sep. 2014, 19.30
Farha : maaf baru bales , bisa kok mba . Mau tanggal berapa mba ? For more info bisa hubungi cp di atas ya mba :)
Balas Suka 0pd. 26 Sep. 2014, 21.36
Ninggalin jejak ah
Balas Suka 0pd. 26 Sep. 2014, 21.16
hello mas faldy bisa request tanggal di akhir oktober gaaa? aku mau ber-4 sama temenku :)
Balas Suka 0pd. 26 Sep. 2014, 16.17
Up up
Balas Suka 0pd. 24 Sep. 2014, 20.38
325per pax untuuk 5 orang mba , kalo ber 7 400 mba per pax . Lebih mahal karna kapasitas jeep nya hanya 6 orang plus supir. Berarti kalo 7 orang btuh 2 jip.
Balas Suka 0