Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Butuh Informasi banyak dari Backpaker asal Lumajang, Tempeh atau Pandanwangi

Jeangrey
Jeangrey, pada 10 Jan. 2015, 16.35
di Tanya & Jawab

Permisi agan-agan sekalian, saya sedang nyusun trip keliling desa di Jawa Timur salah satunya Lumajang. Saya butuh banyak informasi dari backpaker asal Lumajang atau Tempeh atau Pandanwangi. Mohon Informasinya. Terima Kasih.


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

Malang
Malang
Malang Super Hero
pd. 12 Jan. 2015, 18.43

Kn ada angkot, bs disewa, trus ada ojek,becak/bentor (becak montor)...

Suka 0
Jeangrey
Jeangrey
Jeangrey Pro.
pd. 11 Jan. 2015, 10.26

Nice info gan, tenkyu. Tapi rencananya saya gak ke wisata-nya bang. lebih ke explore tiap desa dan pendekatan sama penduduk. kira-kira akses tiap desa bisa di jangkau pake transportasi umum gak gan ?

Suka 0
Malang
Malang
Malang Super Hero
pd. 11 Jan. 2015, 7.25

Tmpt2 yg menarik di kunjungi di Lumajang:Pemandian Alam Selokambang (Rute: terminal Minak Koncar–Klojen–Serbet–Purwosono),Pantai Watu Godeg,Gunung Semeru (Rute: terminal Minak Koncar– lojen-Senduro–Burno– Ranupane),Goa Tetes (Rute: terminal Minak Koncar–Tempeh–Pasirian–Piket Nol– terminal Kalibening (Tempursari)–Pronojiwo–dusun Krajan, Sidomulyo).,Danau Ranu Kumbolo,Candi Randu Agung,Kawasan Situs Biting,Kawasan Wonorejo Terpadu.(KWT), dan Ranu Pakis/Bedali/Klakah/Ranu Lemongan.
Obyek wisata yang ada di Kecamatan Tempeh :
1. Pemandian Paras Gowang di Desa Pandanarum
2. Pemandian Tunjungan di Desa Pandanwangi
3. Pemandian Sumber Takir di Desa Jokarto
4. Pemandian Taman Kayu Batu di Desa Pulo
Kalo pas berkendaraan via JLS/Jalur Lintas Selatan di Lumajang, akan dijumpai jembatan terpanjang menghubungkan desa Pandanwangi, Tempeh dan Selok Anyar, Pasirian, dan lokasi jembatan tsb ada di pinggir pantai selatan.
Bila pem setmpt bs mengelola dg baik area ini mis. dg penghijauan/ada taman, mk akan menjadi potensi wisata yg sgt menarik.
Akses ke Lumajang:
Kereta Api:
kereta dr surabaya ke banyuwangi atw Surabaya–stasiun Klakah–naik bus antar kota/ angkot terminal Minak Koncar.
Layanan informasi mengenai wisata Lumajang bisa langsung ke KWT (Kawasan Wonorejo Terpadu) yang gak jauh dari terminal, di sana terdapat kantor Pariwisata yang siap membantu Tapi kalo pengin langsung ke Segitiga Ranu dan gunung Lemongan maka dari stasiun Klakah, bs langsung naek ojek/angkot menuju ke lokasi.
Bus:
Kalo dari Surabaya naik bus jurusan Jember/Banyuwangi:
Terminal Purabaya (Bungurasih, Surabaya)–terminal Bayuangga (Probolinggo– kalo mampir/ oper)–terminal Minak Koncar (Lumajang).
Dari Lumajang ke Lokasi Wisata
Ada beberapa tempat/ objek wisata yang dapat ditempuh dengan kendaraan yang tersedia:
Bus
Kalo tujuannya adalah daerah Lumajang perbatasan Malang, maka dapat naek bus jurusan Dampit, Malang. Kalo yang dituju daerah Lumajang perbatasan Jember, maka bs naek bus jurusan Ambulu, Jember. Atw yang ke arah Probolinggo, maka bisa menggunakan bus tujuan Probolinggo/Surabaya.
Lin/ Angkot:
Kalo tujuannya adalah situs Biting, alun-alun, kuliner stadion, pemandian Selokambang, kebun teh Gucialit dan daerah lereng Semeru (Senduro), maka naek lin (khusus arah dalam kota) dan angkot (arah kecamatan luar kota)
Becak:
Kalo wisatanya dalam kota seperti alun-alun, masjid jami’ Anas Mahfud, kuliner stadion Semeru dan KWT (Kawasan Wonorejo Terpadu).
Ojek:
Kalo destinasinya ke gunung Semeru, gunung Lemongan dan pantai Selatan.
Penginapan:
Hotel Abba
Jl. Dr. Soetomo no. 39, Lumajang
Tarif:100rban/mlm

Suka 0

© backpackerindonesia.com