Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Ajakan - Explore Semeru Bromo Share Cost 13-17 Mei 2015

us_jauhari
us_jauhari, pada 26 Feb. 2015, 4.41
di Tanya & Jawab

Bismillah Ar Rahman Ar Rahim

Permisi ya mimin, bikin topic di sini, next trip udah penuh agen travel wisata :victory:

Open Trip ya gaes (Share Cost) bahasa kerennya "PATUNGAN".
*Terutama buat sobat2 yang ke Rinjani kemarin, biar tripnya tetap lanjut*

:dugem: :dugem: :dugem:

-----------------------------------------------------------
INFORMASI UMUM
-----------------------------------------------------------
Destination : Semeru - Bromo.
Sumber Dana : Patungan. Menerima Sponsor kalo ada
Time Event : 13-17 Mei 2015. Harpitnas
Meet Point : Stasiun Malang. (Yang mau nunggu di tumpang mongggo, yang penting koordinasi. Tapi patungannya sama ya sob).
Usahakan sampai stasiun malang pagi hari, jadi bisa start trekking siangnya.
Maksimal Kuota : 15 Org
Minimal Kuota : 10 Org

----------------------------------------------------------------------
ITINERARY
----------------------------------------------------------------------
13 Mei
- Stasiun Malang. Breefing (cek kelengkapan dan anggota)
- Tumpang. Persiapan logistik
- Ranupani. Final Preparation
- Start treking
- Camp ranu kumbolo

14-15 Mei
- Lanjut trekking -> Mahameru. Yang pengen nyatai di ranu kumbolo aja silahkan.
- Camp lagi di ranu kumbolo.

16 Mei
- Ranu Kumbolo -> Ranu pani
- Ranu pani -> Pananjakan
- Sunrise

17 Mei
- Balik ke stasiun. Tiket pulang ambil yang sore, malam lebih aman, siang lebih mepet

----------------------------------------------------------------------
Rincian Anggaran Biaya :
----------------------------------------------------------------------
A. Biaya rombongan
Transport
- Stasiun-Ranupani-bromo PP : 2650
Porter :
- 2 orang 150*4 : 2400
----------------------------------------------------------- +
Total : 5050
-----------------------------------------------------------
Biaya per anggota : 336
-----------------------------------------------------------
Biaya per anggota tanpa porter : 176
----------------------------------------------------------
*Yang bikin mahal transport ke Bromonya --"
* Harga di atas via pananjakan 2. Kalo pananjakan 1 lebih mahal
* Saya prefer pananjakan 2, sama bagusnya cuma lebih greget aja soalnya ada pake jalan kakinya
* Harga di atas untuk rombongan 15 org.

B. Biaya Personal
- Logistik (sembako,bbm dll) : 300
- HTM Semeru 20*3 : 60
- HTM Bromo : 40
----------------------------------------------------------- +
Total : 400
-----------------------------------------------------------
Total per anggota :
736.000 (pakai porter)
576.000 (tanpa porter)

Peralatan dan persyaratan:
- Peralatan pribadi wajib mendaki. kalo ada yang sanggup gendong kulkas, g pa2 gendong kulkas
- Peralatan yang bisa dishare akan dibahas di group
- Fhotocopy KTP
- Surat keterangan Dokter

-----------------------------------------------------------
CONTACT PERSON SMS/WA/BBM
-----------------------------------------------------------
Area jawa tengah-Jawa timur :
unyil_46 : 082144353639 / 5371CA08
Saya naik kereta dari Solo Balapan.

Area Jabodetabek sekitarnya :
devildick : 081905374844 / 51FDD707
(berangkat dari St. Senen ya, bukan Soekarno Hatta )

-----------------------------------------------------------
CATATAN
-----------------------------------------------------------
- Bagi yang belum pernah mendaki, disarankan mengajak teman/rekan yang pernah mendaki gunung. Repot kalo koordinir banyak orang apalagi belum pernah mendaki.
- Bila punya referensi harga yang lebih murah (transport n porter), jangan malu dan jangan ragu, hubungi mimin. Ini share cost.
- Temen2 yang dari luar jawa terutama daerah sumatera untuk menghemat dana bisa turun di jakarta gabung dg agan devildick
- Untuk yang turun SBY. Bus: Bandara->Terminal Bungurasih->Terminal Arjosari->Tumpang. Kereta : Bandara-Gubeng-Malang

----------------------------------------------------------------------
FAQ
----------------------------------------------------------------------
Pembayaran gimana?
Selambat-lambatnya 1 bulan sebelum hari H, minimal uang transport dan porter.
Ke rekening siapa?
Akan diupdate
Bagaimana bila sudah bayar tapi tidak bisa ikut karena cara tertentu?
Untuk transport tidak bisa direfund
Bagaimana bila peralatan kurang, misal tenda, nasting dll?
Kita akan sewa, biaya logistik dilebihkan untuk menutupi biaya sewa
Ini kan share cost, bagaimana bila dananya sisa?
Terserah agan2 semua. Mau dikasihkan saya alhamdulillah *ngarep* :victory:

Gimana,, sudah siap berpetualang???


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

Suka_Adventure
Suka_Adventure
Suka_Adventure Jr.
pd. 26 Feb. 2015, 16.20

Untuk meeting point bisa pergunakan tempat kami mas bro dari pada ngemper di stasiun malang.. tanpa di pungut biaya..

Sekar Longe / Warung sekar
Jl. Trunojo 10D (20 meter dari pintu utama stasiun)
Free: Wifi, Toilet, Charger HP, Full entertaint

Andhika Hermawan
081333775725 / 238f3465

Suka 0

© backpackerindonesia.com