Trending

Tanya & Jawab

Blog

Galeri

Teman jalan

Tour & Travel

Tujuan Wisata

Tags

Ini nih, 5 Wisata di Solok yang Buat Kamu Betah

Wisato.Id
Wisato.Id, pada 4 Juli 2019, 15.52
di Blog

sumber gambar: http://merahgaruda001.blogspot.com

Sebagai salah satu kota tua yang dianugerahi alam yang indah, Kabupaten Solok memiliki potensi luar biasa pada sektor pariwisata. Kunjungan wisatawan ke wilayah yang menjadi lumbung beras Provinsi Sumatera Barat ini bahkan telah dilakukan sejak zaman pemerintahan Hindia Belanda.

Berikut adalah 5 rekomendasi wisata di Solok yang bikin kamu betah di sana:

1. DANAU SINGKARAK
Inilah salah satu tempat yang sudah djadikan sebagai destinasi wisata sejak masa pemerintahan Hindia Belanda. Dengan luas 107,8 meter2, danau ini merupakan danau terluas kedua di indonesia setelah Danau Toba.

Airnya yang jernih berwarna hijau kebiru-biruan ditambah lanskap bebukitan yang mengelilingi hamparan danau, menyuguhkan lukisan alam yang menakjubkan. Selain menikmati keindahan alam, pengunjung yang datang ke sini bisa melepas penat dengan berperahu mengelilingi kawasan danau, memancing , camping dan berbagai aktifitas menarik lainnya.

2. DANAU DIATEH DANAU DIBAWAH
Danau kembar ini terletak di daerah Bungo Tanjung, Alahan Panjang yang jaraknya sekitar 65 km dari Kota padang. Kedua danau tersebut terpisah jarak sekitar 300 meter dengan posisi topografi di atas dan di bawah.

Uniknya, masyarakat setempat menyebut Danau yang berada di posisi atas dengan sebutan Danau Dibawah sedang Danau yang berada di bawah justru disebut Danau Diateh.

Danau dengan posisi paling atas, paling banyak dikunjungi wisatawan karena jaraknya memang paling dekat. Selain itu panorama yang ada di sini lebih dari cukup untuk memanjakan mata, lewat alamnya yang berbalut pepohonan serta airnya yang jernih. Begitu jernihnya air danau ini sehingga pengunjung dapat melihat ikan-ikan yang berenang di bawah permukaan air.

3. PUNCAK GOBAH
Objek wisata baru lainnya yang juga sangat populer di Solok adalah Puncak Gobah. Dikelola oleh warga setempat, destinasi ini menyediakan sejumlah spot foto dan taman bunga yang cantik bagi para pengunjung, utamanya anak-anak muda yang gemar berselfie ria.

Terdapat pula persewaan paralayang bagi yang ingin mencoba memacu adrenalin. Sedang bagi yang ingin menikmati panorama alam, dapat menuju ke rumah pohon yang menghadap langsung ke arah Danbau Singkarak.

4. NAGARI 1000 RUMAH GADANG
Jangan mengatakan pernah datang ke Solok sebelum berkunjung ke Nagari 1000 Rumah Gadang. Sebab disinilah pusat dari budaya Minangkabau yang memanjakan wisatawan lewat indahnya budaya, santunnya tutur kata dan lezatnya kuliner ranah Minang.

5. KEBUN TEH ALAHAN PANJANG
Kebun teh yang berada di Kecamatan Lembah Gumanti ini jaraknya sekitar 65 km dari Kota Padang. Berada di atas ketinggian 1400 – 1600 meter dpl, membuat udara sekeliling terasa sejuk bahkan cenderung dingin.

Kebun Teh Alahan Panjang tidak hanya menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Solok, tapi juga tidak sedikit wisatawan yang datang dari Medan, Pekanbaru dan Jambi. Mereka yang datang di sini, selain dapat menyaksikan indahnya hamparan kebun teh yang menyejukkan mata dengan dominasi warna hijaunya, juga dapat menikmati kuliner lokal yang nikmat, seperti sate dan kolak kundua dan tentunya teh asli Alahan Panjang.

Sumber: https://wisato.id/wisata-alam/10-tempat…


Silakan login atau mendaftar untuk mengirim komentar

© backpackerindonesia.com